Lihat Nih! Polisi Pantau Jembatan Tol Kepompongan, Cegah Jambret Beraksi, Minta Dishub Perbaiki Lampu PJU
CIREBON – Anggota Polsek Talun mengintensifkan patroli malam, khususnya di Fly Over atau Jembatan Tol Kepompongan, Kabupaten Cirebon untuk mencegah jambret beraksi.
Petugas stand by di ruas jalan tersebut di waktu-waktu jam rawan kejahatan malam.
\"Patroli ini upaya kita untuk mengantisipasi kejahatan jalanan dengan sasaran curas, curat, curanmor. Terutama di jalur yang dianggap rawan, seperti di jalan layang Kepongpongan,\" kata Kapolsek Talun AKP Yuliana yang disampaikan oleh Kanit Reskrim Aiptu Imron.
Menurut Imron, pihaknya lebih menekankan pada waktu dini hari sampai Subuh. Tekadang stand by di fly over, kadang pula patroli per satu jam karena harus keliling ke seluruh wilayah Kecamatan Talun.
Hal itu, dilakukan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan.
“Tentunya, tujuan utama dari kegiatan ini agar wilayah hukum Polsek Talun aman dan kondusif, dan masyarakat merasa aman, terlindungi,” tandasnya.
Selain patroli, Imron juga memberikan pesan kepada masyarakat melalui Bhabinkamtibmas masing-masing desa di wilayah Kecamatan Talun, agar lebih waspada dan hati-hati saat melakukan perjalanan malam.
Masyarakat diharapkan segera melaporkan ke Polsek Talun bila menemukan kejahatan di jalan.
\"Sekecil apapun kejahatannya, segera informasikan ke kami. Akan kami tindak lanjuti. Kami imbau juga agar masyarakat waspada, hati-hati dan jaga keselamatan saat berkendara,\" ujarnya.
Tidak hanya itu saja, sebagai upaya untuk mengantisipasi kejahatan di jalan layang Kepongpongan, Imron akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon agar menambah penerangan di jalur tersebut.
\"Harus lebih terang lagi. Nanti akan saya koordinasi, agar lampunya diperhatikan, karena di jalan tersebut agak rawan,\" pungkasnya. (cep)
Baca juga:
- Kecelakaan Laura Anna, Lihat Lagi Kengeriannya
- Penyebab Laura Anna Meninggal Dunia, Manajer Bilang Begini
- Kuningan Geger, Beredar Video Pasangan Sesama Jenis Sedang Berhubungan Badan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: